Sambutan Kepala Sekolah

Minggu, 06 Maret 2011 ·


Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Puji syukur  kehadirat Allah, Tuhan yang Maha Agung dan bjiaksana,  atas  rahmat dan hidayah serta innayah Nya kita masih diberi umur panjang.  Bapak/ibu,  siswa-siswi  yang saya hormati dan sayangi, kita sekarang di hadapkan pada tantangan hidup di era global yang sarat tuntutan profesionalisme ,  maka marilah kita nikmati indahnya perjuangan  hidup ini dengan semangat yang tinggi semata mata untuk beribadah kepada Nya .
Perkembangan dan perubahan dunia pendidikan di Indonesia tidak terlepas dari pengaruh perubahan global, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta seni dan budaya.
SMA Negeri 4 Jambi sebagai Instrumen pendidikan formal bertujuan membentuk manusia yang berkepribadian, dalam mengembangkan intelektual peserta didik dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa.
Perkembangan dan perubahan tersebut menuntut perubahan dan peningkatan di bidang pendidikan (termasuk SMA Negeri 4 Jambi) dalam menyiapkan peserta didik untuk mewujudkan Sumber Daya Manusia yang Cerdas Spiritual, Intelektual, dan Kompetitif.
Salah satu upaya peningkatan mutu di SMA Negeri 4 Jambi, adalah penyelenggaraan proses belajar mengajar berbasis ICT yakni dengan membangun sebuah Blogsite  http://www.sman04jambi.blogspot.com yang merupakan web site resmi SMA Negeri 4 Jambi.
Website dengan nama /www.sman4jambi.sch.id dibangun dengan tujuan :
  • sebagai pintu gerbang untuk memperoleh informasi,  dan media untuk menggali sumber belajar bagi semua warga sekolah melalui dunia internet.
  • untuk menumbuhkan kreatifitas guru maupun siswa.
  • sebagai media untuk memberikan informasi tentang sekolah baik kepada orang tua/wali siswa, maupun masyarakat secara luas.
  • sebagai ajang komunikasi antara guru, siswa, alumni dan masyarakat.
Dengan ungkapan rasa syukur kehadiratNya, serta ucapan BISMILLAHIRROHMAN NIRROHIM maka kami menyatakan secara resmi penggunaan Blogsite ini, Semoga Allah swt. Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberi ridha dan semoga website ini bermanfaat bagi SMA Negeri 4 Jambi dan dunia pendidikan pada umumnya. Mari satukan niat dan tekad untuk SMA Negeri 4 Jambi lebih baik. Amien.
Kepala Sekolah
Ahmad Abhar, S.Pd, M.Pd.I

NIP. 19670610 199103 1 005

0 komentar:

Cari Blog Ini

Followers

Mengenai Saya

Foto saya
Berdiri sejak 1979, saat ini merupakan SMA terbesar di Provinsi Jambi

About Me

Foto saya
Jambi, Jambi, Indonesia
Berdiri sejak 1979, saat ini merupakan SMA terbesar di Provinsi Jambi